Khasiat Buah Rambusa alias anggur hutan


Rambusa, markisa mini atau ermot (Passiflora foetida) atau orang bugis menamai anggur hutan adalah nama sejenis buah kecil, yang ketika masak tertutup oleh perbesaran kelopak bunga. Buah ini juga dikenal dengan berbagai nama daerah seperti ceplukan blungsun (Jw.), permot, rajutan, kaceprek atau ki leuleu’eur (Sd.), dan timun dendang atau timun padang (Mal.).

Tanaman merambat yang berbau kurang enak, 1,5–5 m panjangnya. Batang berambut panjang-jarang. Daun tunggal, bertangkai 1–3 cm, berambut panjang. Helaian daun bundar telur, berbagi tiga, bertepi rata atau bergigi tidak dalam, dengan ujung-ujung meruncing, pangkal daun bentuk jantung, 3,5-13 × 4,5–14 cm.

Bunga dengan kelopak tambahan berupa daun pembalut 3 helai, berbagi menyirip rangkap dengan taju serupa benang teranyam, 1–3 cm. Tabung kelopak bentuk lonceng lebar. Daun mahkota dengan mahkota tambahan, memanjang 1,5-2,5 cm, putih cerah sering dengan warna ungu di tengahnya.

Tangkai sari pada pangkalnya berlekatan, juga dengan putiknya. Tangkai putik 3 berbentuk gada. Buah buni berbiji banyak terbungkus oleh daun pembalut, bulat lonjong, 1,5–2 cm, kuning jingga apabila masak.

Diduga berasal dari Amerika Selatan, rambusa kini hidup meliar di banyak tempat. Tumbuhan ini biasa didapati bercampur dengan herba dan semak lainnya di kebun, tegalan, sawah yang mengering, di pasir pantai, tepi jalan, tepi hutan dan bagian-bagian hutan yang terbuka disinari terik matahari.

Pada masa lalu rambusa ditanam untuk buahnya, yang manis dan banyak sari buahnya jika masak. Anak-anak menyukainya. Hanya saja, buah yang muda beracun.

Rambusa juga ditanam sebagai tanaman pagar dan tanaman penutup tanah, untuk melindungi tanah dari erosi yang berlebihan. Pucuknya yang muda kadang-kadang dimanfaatkan sebagai sayuran.

Buah tumbuhan ini terlindungi jaring-jaring daun yang membuat penampakannya menyeramkan. Hal inilah membuat orang enggan untuk mengkonsumsinya.

Meskipun demikian sangat banyak manfaat yang dapat diperoleh dari buah rambusa ini. Salah satunya adalah karena kandungan dari buah rambusa sangat kaya akan vitamin C. Untuk itu simak penjelasan berikut agar lebih memahami manfaat buah rambusa.

Buah rambusa yang dapat dikonsumsi adalah yang sudah matang, ditunjukan dengan buahnya berwarna kuning. Jangan pernah mengkonsumsi buah ini saat masih mentah karena mengandung racun. Buah rambusa yang sudah matang banyak mengandung berbagai macam nutrisi yang bagus untuk untuk kesehatan, antara lain kalsium, vitamin C, flavonoid, potassium, zat besi, fitronutrien, dan lain sebagainya.

1. Mengatasi penyakit anemia

Anemia yang berlebihan dapat membuat seorang menjadi pusing. Anemia merupaakn salah satu penyakit kekurangan darah. Maka dari itu sangat perlu konsumsi makanan penambah darah dan ternyata buah rambusa ini dapat membantu untuk menambah darah selain itu manfaat telur untuk anemia juga bagus untuk menambah darah.

2. Menjaga kesehatan sel tubuh

Kesehatan sel tubuh dapat diperoleh jika tubuh juga sehat dan mendapatkan nutrisi yang seimbang. Oleh karena itu sangat perlu mengonsumsi makanan bernutrisi agar sel – sel yang ada di dalam tubuh tetap terjaga dan sehat.

3. Mengatasi sakit ginjal
Penyakit pada ginjal bukanlah peyakit yang main-main. Gagal ginjal dapat menyebabkan penderitanya harus di angkat ginjal tersebut. Padahal fungsi ginjal pada tubuh sangatlah penting terutama untuk menjaga dari racun karena ginjal berfungsi sebagai tekanan darah.

4. Membantu mengontrol tekanan darah

Membantu mengontrol tekanan darah ini membnatu untuk membuat tekanan darah agar tidak mengalami hipertensi ataupun anemia. Sehingga konsumsi buah rambusa ini sangat baik untuk dijadikan alternatif untuk menjaga kesehatan.

5. Menguatkan gigi

Manfaat kalsium salah satunya dapat menjaga dan menguatkan gigi. Bahkan kalsium tidak hanya digunakan untuk menguatkan gigi saja tetapi juga dapat membantu untuk menguatkan tulang dan beberapa manfaat yang baik pula untuk menjaga kesehatan tubuh.

6. Tulang menjadi sehat

Manfaat fosfor juga aka membantu untuk menyehatkan tulang. Seperti yang sudah disinggung tadi bahwa kasium juga akan membantu untuk menguatkan tulang agar tulang menjadi sehat. Untuk itu manfaat fosfor dan manfaat kalsium keduanya menjadi satu dalam buah rambusa untuk membuat tulang menjadi lebih sehat dan tidak mudah patah.

7. Mengatasi depressi

Mengatasi depressi segera harus ditangani. Depressi yang berlebihan dapat membuat penderitanya membahayakan dirisendiri. Oleh karena itu untuk mengatasi depresi dengan menggunakan buah rambusa adalah dengan memanfaatkan wangi dari buah rambusa yang dapat membuat tenang sehingga dapat mencegah dan mengatasi depresi.

8. Mengandung antioksidan

Manfaat antioksidan sangat baik untuk menjaga kesehatan tubuh, bahkan antioksidan ini akan membantu untuk melawan dari radikal bebas yang meneyrang tubuh. Sehingga selain dengan antioksidan dapat memperoleh kecantikan. Dengan antioksidan pun dapat membantu menjadi lebih sehat.

9. Mencegah sariawan

Ketika sariawan mulai menyerang, manfaat vitamin C lah yang dibutuhkan selain mengonsumsi manfaat adem sari dapat pula dengan cara herbal yaitu dengan memanfaatkan buah rambusa untuk mencegah ataupun mengobati sariawan. Karena buah rambusa memiliki kandungan vitamin C yang banyak.

10. Menjaga kesehatan gusi

Kesehatan gusi perlu dijaga dengan baik, untuk menjaga kesehatan gusi biasanya membutuhkan vitamin C yang cukup untuk memenuhi nutrisinya. Maka dari itu, buah rambusa yang memiliki kandungan vitamn C sangat baik untuk menjaga kesehatan gusi.

11. Membantu memperlancar pencernaan

Seperti halnya manfaat vegeta yang baik untuk menjaga dan membuat pencernaan menjadi sehat. Tetapi taukah mengonsumsi obat-obatan berlebihan tidaklah baik. Maka dari itu untuk membantu memperlancarkan pencernaan dapat diatasi dengan cara memanfaatkan buah rambusa sebagai ramuan herbalnya.

12. Menyehatkan kulit

Kulit yang sehat merupakan dambaan setiap manusia, untuk itu agar kulit tetap sehat harus menjaga pola makan dan konsumsi nutrisi yang dapat membantu kulit menjadi tampak lebih sehat.

13. Menghaluskan kulit

Kandungan manfaat vitamin E akan membantu untuk membuat kulit menjadi sehat. Namun selain itu manfaat kolagen juga diperlukan agar kulit menjadi halus tak hanya halus tetapi juga sangat berseri dan bersih. Jika demikan maka jerawat tak akan datang lagi.

14. Menjaga jantung

Kesehatan jantung adalah hal yang utama harus dijaga. Karena jantung merupakan sumber dari kehidupan. Karena jantung yang berfungsi untuk mengalirkan darah keseluruh tubuh.

15. Mencegah darah tinggi

Selain mengatasi anemia buah ini juga dapat dimanfaatkan untuk mengatasi darah tinggi, karena buah ini dapat menongontrol tekanan darah agar selalu dalam kondisi normal.

16. Sumber makanan sehat

Karena kandungan vitamin, mineral, dan nutrisi lainnya yang melimpah. Membuat buah ini merupakan salah satu sumber makanan yang sehat yang baik untuk dikonsumsi agar menambah kesehatan.

Itulah Manfaat Buah rambusa untuk Kesehatan, meskipun buah ini jarang diketahui tapi tidak semestinya buah ini di diamkan tanpa dimanfaatkan khasiatnya.